Kamis, 23 Juni 2016

Penggunaan Baking Soda Dalam Budidaya

baking soda pada tanaman
kebunia :: Penggunaan Baking Soda Dalam Budidaya.
Baking soda salah satu produk bahan makanan tambahan yang digunakan sebagai pengembang kue sintetis, dalam pemakaian yang lebih luas banyak orang menggunakan baking soda sebagai alat untuk memudahkan berbagai pekerjaan atau meningkatkan kualitas produk, di sini kebunia akan membahas penggunaan baking soda dalam kegiatan budidaya dan cakupannya.


Fungisida alami dari baking soda

Cara membuat fungisida alami untuk mencegah jamur pada tanaman Anda seperti tomat, cabai, bawang merah dan putih, terung, dan lain-lain adalah dengan campuran empat sendok makan baking soda 10 liter galon air, semprotkan pada lahan budidaya Anda secara merata.

Menghidupkan kembali mawar yang mulai mengerut

campurkan satu sendok makan baking soda dan ½ sendok makan Epsom salt dengan 1 liter air. Akan menyegarkan kembali bunga mawar Anda dalam waktu singkat!

Herbisida atau racun rumput alami yang tak beracun bagi Anda

Gunakan baking soda dengan menaburkan disela-sela rumpun rumput ilalang, lakukan berulang jika rumput belum mati sempurna, ini adalah cara mudah dan hemat membasmi gulma dan rumput pengganggu.

Menguji tingkat PH tanah dengan baking soda

Jika lahan budidaya Anda asam gunakan baking soda, caranya ambil sedikit tanah kemudian kemudian tuangkan baking soda yang sudah tercampur air, jika tanah terlihat mulai gelembung berarti memiliki tingkat PH di bawah 5 atau kemungkinan terlalu asam.

Menambah citarasa buah tomat semakin manis dengan baking soda

Anda memiliki tanaman tomat yang berbuah dengan rasa sedikit pahit atau getir, taburkan baking soda disekitar tanaman, niscaya buah tomat akan bertambah manis.

Mengusir siput yang mengganggu tanaman dengan baking soda

Pada musim penghujan banyak siput dan bekicot berkeliaran di kebun Anda, gunakan cara mudah dan murah menggunakan baking soda untuk mengusir siput dan bekicot dengan cara menaburkan disekitar tanaman serbuk baking soda, produk ini akan membunuh siput dan bekicot pengganggu tanaman Anda.

Mengusir hama pemakan tanaman dengan baking soda

Serangga yang sering merusak tanaman bisa diatasi dengan menaburkan disekitar tanaman serbuk baking soda dengan tujuan untuk menangkal hama yang datang.

Mempercepat pembungaan pada tanaman hias

tanaman seperti begonia dan geranium akan semakin indah dengan munculnya bunga, namun agak sulit jika mengandalkan cara alami menunggu bunga bermunculan. Gunakan serbuk baking soda sebagai perangsang tumbuh pembungaan agar tanaman hias Anda rajin berbunga dengan mengocor baking soda.

Menghilangkan bau busuk kompos

Anda sukam membuat kompos sendiri untuk mencukupi kebutuhan pupuk dilahan budidaya? Dalam proses pengomposan pastilah muncul bau yang tidak sedap, untuk menetralisir atau menghilangkan bau kotoran secara alami gunakan baking soda dengan cara menaburkan secara merata.

Memperpanjang hidup bunga potong

Bunga yang ada dalam vas akan segera layu karena sudah terputus suplay nutrisinya, untuk memperpanjang umur bunga dalam vas taburkan dalam air yang digunakan merendam bunga untuk mencegah bunga layu menggunakan baking soda.

Membunuh ulat pada tanaman kubis

Ulat kubis juga berbahaya untuk tanaman yang yang lain. Jika Anda menemukan jenis ulat ini menyerang tanaman yang lain, gunakan baking soda sebagai pestisida untuk mengusir ulat yang memakan daun tanaman, hati-hati cacing akan mati jika terkena baking soda, padahal cacing bermanfaat dikebun kita.
Inilah manfaat baking soda dalam kegiatan budidaya, selain itu baking soda digunakan pula untuk kebutuhan yang lain seperti;
Meningkatkan daya cuci detergen dengan cara mencampurkan pada rendaman pakaian Anda.
Menghemat penggunaan air ketika mencuci karena baking soda akan meluruhkan sisa sabun dalam cucian.
Mempercepat proses mencuci perabotan dan kendaraan karena mampu meluruhkan sabun dengan sekali bilas dan menghilangkan bias pelangi karena sisa sabun yang menempel, terutama pada kaca dan bodi kendaraan.
Untuk menghilangkan kerak pada alat masak dan meluruhkan lemak dalam perabotan memasak.
Penggunaan baking soda hanya seperlunya saja dan tidak disarankan untuk pemakaian jangka panjang atau terus menerus karena bersifat korosif.


manfaat ajinomoto msg untuk tanaman
manfaat garam untuk tanaman cabe
Soda untuk membasmi hama tanaman buah
Baking Soda Untuk Penetral Ph, Fungisida, Pestisida/insektisida, Herbisida

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda akan kami moderasi sebelum ditampilkan, jika tidak sesuai topik atau sekedar promosi secara langsung atau tidak langsung tidak akan kami tampilkan, karena materi ini disajikan untuk kepentingan bersama.